Ubuntu belum lama ini mengeluarkan sistem operasi mobile dengan nama Ubuntu Touch. Sistem operasi ini secara resmi mendukung keluarga Nexus mulai dari galaxy nexus, nexus 4 dan nexus 7. Walaupun begitu rom yang memiliki custom rom Cyanogenmod 10.1 juga bisa menggunakan OS Ubuntu Touch. Beberapa developer telah memporting Ubuntu ke beberapa device lain. Salah duanya adalah Xperia Mini & Xperia Mini Pro
Thread tentang Ubuntu Touch untuk xperia mini/mini pro. Bisa dilihat di:http://forum.xda-developers.com/showthread.php?t=2226413
Untuk Instalasi:
Persiapkan beberapa hal berikut:
1. Unlock Bootloader wajib
2. SDCard 8GB Minimal (Class 10)
Buat Partisi 3GB EXT4, untuk caranya bisa dilihat di sini.
3. Unduh 3 File berikut dan masukkan semua ke SDCard (Fat32) bukan ke ext4.
File Khusus Xperia Mini:
http://ubuntuone.com/5BOOSyqaxxpsCxgwjhkw9L
File Khusus Xperia Mini Pro:
http://ubuntuone.com/7fd6QCQ4IkTU85DY82fSvZ
File Ubuntu:
http://cdimage.ubuntu.com/ubuntu-touch-preview/quantal/mwc-demo/quantal-preinstalled-phablet-armhf.zip
MDPI Resolusi fix:
http://ubuntuone.com/4MnSvhqlxhPtyWIs7I8QYe
Jika diatas sudah diunduh dan di copy ke sdcard. Maka selanjutnya adalah flashing boot.img yang ada di File Khusus xperia mini / pro (sesuaikan dengan devicenya).
#fastboot -i 0xfce flash boot boot.img
#fastboot reboot
Langsung tekan volume down berkali-kali hingga masuk CWM.
Wipe Cache, Wipe Data, Wipe Dalvik, Format /System
Flash berurut2 file berikut:
1. File Khusus xperia mini /pro (sesuaikand dengan device)
2. File Ubuntu
3. MDPI Fix
Selesai reboot. Dan berikut adalah snapshot dari ubuntu touch di xperia mini / pro.
Sedikit review:
Karena masih dalam development, Ubuntu Touch di xperia mini masih belum bisa untuk kebutuhan komunikasi sehari-hari ada beberapa fitur yang belum berfungsi secara optimal. Dan harus terbiasa dengan navigasi full touch yang tidak ada nav barnya. Secara umum Ubuntu Touch di Xperia Mini /Pro berjalan cukup smooth dengan base CM 10.1 4.2.1 ini, mungkin akan lebih smooth jika menggunakan base cm 10.1 4.2.2 atau 4.3. Di xperia mini/mini pro banyak fitur hardware yang tidak bekerja seperti touch key, volume up dan down, shutter camera, dan cameranya juga belum bekerja. Walaupun begitu Ubuntu touch ini cukup menarik untuk dicoba :D, dan berharap jika Ubuntu Phone sudah resmi rilis, varian lain juga dapat kebagian versi stabilnya dan mudah-mudahan dev (DanWin1210) mau melanjutkan untuk xperia mini / mini pro. :D
Ok Bro/Sis semoga berguna.
Note:
Use it at your own risk, hilang data sangat pasti, jadi backup, backup dan backup. ;-) hardbrick, bootloop, bukan tanggung jawab saya. :p
No comments:
Post a Comment